Selasa, 14 Agustus 2012

DEFINISI KEWIRAUSAHAAN

Secara harafiah, kata wirausaha sebenarnya bersumber dari dua suku kata yakni wira atau pahlawan dan satunya lagi adalah kata usaha yang berarti daya, upaya untuk melakukan suatu kegiatan. Maka dari kedua suku kata di atas, jika digabungkan maka akan memiliki arti usaha yang digerakan oleh modal semangat keberanian dan kejujuran.
Ketika kita berbicara tentang pengertian wirausaha menurut etimologi maka kata wirausaha merupakan terjemahan dari entrepreneur yang berasal dari bahasa Perancis. Adapun beberapa pengertian wirausaha atau entrepreneur menurut para ahli yang diangkat pada makalah ini diantaranya adalah menurut:
  1. Richard Cantillon
    Menurut Cantillon, entrepreneur adalah orang yang menanggung resiko yang berbeda dengan orang yang memberi modal.
  2. Francis Walker
    Sementara Walker membedakan antara orang yang menyediakan modal dan penerima bunga dengan orang yang menerima keuntungan karena keberhasilannya memimpin usahanya.
  3. Robert Hisrich
    Menurut Robert, entrepreneur adalah proses menciptakan sesuatu yang berbeda dengan mengabdikan seluruh waktu dan tenaganya yang disertai dengan menanggung resiko keuangan, kejiwaan, sosial dan menerima balas jasa dalam bentuk uang dan kepuasan pribadi atas usaha yang dilakukannya.
  4. Joseph A. Schumpeter 
    Schumpeter menyatakan bahwa wirausaha adalah orang yang mendobrak sistem ekonomi yang ada dengan memperkenalkan barang dan jasa baru dengan cara menciptakan bentuk organisasi baru atau bisnis baru maupun dengan sistem yang sudah ada.
  5. INPRES No. 04 Tahun 1995 tentang Gerakan Nasional Memasyarakatkan dan Membudayakan Kewirausahaan (GNMMK)
    Kewirausahaan adalah semangat, sikap, perilaku dan kemampuan seseorang dalam menangani usaha atau kegiatan yang mengarah pada upaya mencari menciptakan, menerapkan cara kerja dan tehnologi dan produk baru dengan meningkatkan efisiensi dalam rangka memberi pelayanan yang lebih baik dan keuntungan yang lebih besar.
    Dari beberapa pengertian wirausaha yang ada di atas maka dapat disimpulkan secara sederha arti dari wirausaha tersebut. Pengertian tersebut adalah orang yang melihat adanya peluang kemudian menciptakan sebuah organisasi untuk memanfaatkan peluang tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar